Senin, 30 Juni 2008

SEIKO Lord Matic Cal.5606 (SOLD)

Menurut buku produksi Seiko, automatic movement cal.5606 diproduksi pertama kali tahun 1968 dan merupakan automatic movement high grade dengan 21,600 beat rate. Movement ini juga dibuat bisa hand winding dan hacking system seperti jam-jam swiss pada umumnya. Cal.56 ini pula yang sering diuji chronometer untuk digunakan sebagai movement pada jam-jam seiko kelas atas seperti King Seiko.

Desain jam ini sangat kental desain retro-nya. Dengan bentuk TV shape design dan warna biru doff menambah kesan klasik era 70-an. Rantai menggunakan desain seperti gelang yang pengaturannya menggunakan penjepit dan folding clasp.

SOLD


Minggu, 29 Juni 2008

TAG HEUER Formula 1 Mid-Size (SOLD)

Tag Heuer ini merupakan keluaran awal dari versi Formula 1. Dial menarik dengan warna abu-abu (semu biru) dengan index berbentuk segitiga dan kapsul. Logo Tag Heuer sudah berwarna hijau. Kondisi dial masih sangat mulus dan kondisi jarum sudah terlihat ada oksidasi. Bezel hitam sebagian besar angkanya masih terlihat jelas. Crown tergrafir logo HEUER dan bukan Tag Heuer. Rantai masih utuh dan belum pernah dipotong.

SOLD



TEXA Military Dial Manual Winding (SOLD)

Pada tahun 40-60an banyak sekali beredar jam-jam tangan dengan merek yang asing untuk telinga sekarang. Salah satunya adalah jam ini: TEXA. Desain jam ini menurut saya menarik karena sangat kental aura militer-nya. Desain dial warna hitam dikombinasikan dengan arabic numbers dan jarum berbentuk pensil. Keunikan lain adalah jarum detik berwarna merah.

Ukuran jam ini kecil (mid-size) sekitar 32mm dan bahan casing terbuat dari base-metal sehingga karena faktor usia beberapa bagian sudah mulai terlihat berubah warna. Movement manual winding generik dan terbuat dari steel.

SOLD


Kamis, 19 Juni 2008

RADO Diastar Automatic (SOLD)

Rado Dia Star ini merupakan desain khas dari Rado. Berbentuk cenderung lonjong dan bukan bulat dengan desain casing terbuat dari keramik berwarna abu-abu tua. Kaca terbuat dari kristal dan kalau diraba akan terasa permukaannya tidak rata tapi bersegi-segi. Dial berwarna hitam.

Yang unik dari jam ini adalah desain rantainya yang menyerupai gelang dan masih utuh belum pernah dipotong. Semua bagian dari jam ini masih original.


SOLD

ROLEX 1601 Roman Index Dial Steel-Gold (SOLD)

Menurut informasi dari Forum Rolex, Rolex dengan desain dial seperti ini termasuk sangat jarang ditemui. Index dengan angka romawi ini dicetak (printed) pada dial. Yang membuat jam ini lebih eksotis adalah desain dial yang pie-pan khas dial 1601. Warna dial kuning muda dipadukan dengan jarum berwarna emas dan jarum detik berwarna hitam. Kondisi dial mint!

Pada bagian caseback alur gerigi pembuka case bak masih tampak siku dan belum terlihat bekas membuka paksa atau ceroboh. Ini bisa menandakan bahwa jam ini dirawat dengan baik.
Secara keseluruhan penampilan Rolex 1601 ini sangat menarik karena penampilannya yang 'diluar kebiasaan' Rolex.

Rolex ini sebenarnya dilengkapi dengan rantai Jubille after market (non original) namun terbuat dari emas asli sehingga warna kuning emasnya tidak akan pudar. Kalau menurut pendapat pribadi saya, jam ini akan lebih kelihatan menarik dengan tali kulit.
SOLD

MIDO Multi Star Datoday (SOLD)

Ini adalah Jam Mido Multi Star paling mulus yang pernah saya lihat dan pegang. Kondisi mint terlihat dari kondisi dial yang masih utuh dan casing yang perfect! Rantai model seperti susunan batu bata ini juga digunakan pada jam Omega.

SOLD



ROLEX 1601 White Dial (SOLD)





Rolex identik dengan versi datejust seperti tipe 1601 ini. Begitu melihat tipe ini orang selalu tahu bahwa itu adalah Rolex karena itu banyak jam yang meniru habis-habisan model Datejust ini. Dial warna putih dengan beberapa bagian sudah terlihat 'jerawat' bukti umurnya yang lebih dari 40 tahun (silahkan klik gambar2 diatas untuk lebih jelasnya). Rantai Jubille tipis orisinil dan masih panjang.
SOLD

OGIVAL Rotarex Automatic (SOLD)

Mungkin sebagian besar dari anda tidak pernah atau asing dengan merek jam ini: OGIVAL. Sebenarnya merek ini sudah ada sejak tahun 1903 dan masih ada sampai sekarang namun memang namanya tidak pernah terdengar di Indonesia. Ogival sendiri merupakan bahasa latin yang artinya ikan, karena itu logo jam ini adalah ikan.

Koleksi yang dijual disini adalah OGIVAL Rotarex Automatic yang kemungkinan diproduksi akhir tahun 40-an atau awal 50-an. Keunikan jam ini adalah casingnya yang dilapisi emas merah (rose gold) dan dengan kondisi yang masih bagus. casing kelihatan belum pernah dipoles keras sehingga sudut-sudut jam masih 'siku". Ukuran jam ini adalah boy's size.

Pada caseback kita bisa lihat logo ikan dan tulisan FISH dibawahnya. Kondisi caseback juga belum pernah dipoles.

Jam ini menggunakan movement dengan sistem Bidynator 17 jewels. Kondisi mesin masih sangat bagus dan berjalan baik.


Keseluruhan jam ini kecuali tali kulit masih original Ogival. jarum berbentuk runcing dengan index kombinasi antara index berbentuk air mata dan arabic numbers 3, 6, 9, 12. Tulisan pada dial apabila dilihat seksama akan terbaca ROTAREX ANTIMAGNETIC INCABLOC. Warna dial serupa warna perunggu dan kelihatan pas dengan casing rose gold.

SOLD

SEIKO 'Black Helmet' Automatic Chronograph

Salah satu varian dari Seiko Automatic Chronograph Helmet dengan black dial. Chronograph berfungsi dengan baik. Kondisi Fair. Beberapa angka di bagian dial sudah mulai terhapus. Silahkan klik gambar-gambar berikut untuk lebih detail.

Asking price: Rp.700,000



Rabu, 18 Juni 2008

TITUS Titomatic Asian Games 1962 (SOLD)


Semula saya tidak perhatikan gambar (logo) yang ada di atas angka 6. Setelah diamati lebih dekat ternyata tertulis ASIAN GAMES 1962 Souvenir Model dan logo matahari diatasnya. Jam ini memang souvenir dari Asian games tahun 1962 yang diadakan di Jakarta, Indonesia tanggal 24 Agustus - 4 September 1962. Slogan pada saat itu adalah Madju Terus atau Ever Onward. Asian games saat itu diikuti oleh 16 negara dan Indonesia menduduki posisi ke-3. Posisi pertama adalah Jepang dan kedua adalah India.
Saat itu memang jam Titus dan Titoni banyak sekali beredar di Indonesia dan termasuk jam yang lumayan bagus banyak penggemarnya. Titus ini berwarna hitam dengan ukuran diameter jam yang sedikit lebih besar dari jam Titus biasa yaitu sekitar 37mm. Kemungkinan jam ini dulunya adalah jam resmi pesta olah raga tersebut.

SOLD



Selasa, 17 Juni 2008

TAG HEUER 2000 Exclusive Automatic Chronograph (SOLD)

Salah satu seri dari produk 2000 Exclusive Chronograph. Dial unik dengan motif kotak-kotak dalam casing berdiameter 39mm dengan ketebalan 15mm. Kaca terbuat dari saphire crystal dan finishing rantai brushed and polished steel. Kondisi Mint dan dijual beserta box dan paper.

SOLD



Senin, 16 Juni 2008

SEIKO Automatic Chronograph 6139-7170 (SOLD)

Orang sering menyebut Seiko ini sebagai Seiko Helmet karena bentuknya apabila dilihat dari samping mirip sebuah Helm. Banyak juga yang menyebut tipe ini sebagai Seiko Dart Vader karena bentuk casing bila dilihat dari samping seperti topengnya Dart vader tokoh antagonis dari film Star Wars.

Seiko Helmet yang ditawarkan disini memiliki dial putih dengan casing un-polished. Kondisi casing tidak sepenuhnya mulus. Anda bisa klik gambar di bawah untuk melihat lebih jelas goresan yang ada pada casing. Rantai original Seiko tapi bukan bawaan asli jam ini.

SOLD