Blog ini menjual jam-jam tangan bekas baik baru maupun antik. Semua jam yang ditawarkan adalah asli dan bukan Replika. ONLINE SEJAK MEI 2008
Kamis, 08 Oktober 2015
ROLEX Oyster Perpetual Date Ref.6534 (SOLD)
ROLEX Oyster Perpetual Date Ref.6534 merupakan tipe Date yang diproduksi sebelum Ref.1500. Perbedaan antara 6534 dan 1500 salah satunya adalah dari sisi diameter jam. 6534 memiliki diameter jam 1mm lebih kecil (34mm) dari 1500. ROLEX 6534 ini memiliki desain dial yang menarik. Indeks bukan berbentuk kotak, melainkan berbentuk seperti anak panah yang terbuat dari gold. Indeks di posisi angka 3 dan 6 berbeda dengan indeks yang lain. Jarum jam dan menit model pedang (dauphine hands) yang berlubang ditengahnya. jarum detik menggunakan blued steel yang memang berwarna biru. Warna biru pada jarum detik akan jelas terlihat bila terkena cahaya. Warna jarum jam dan indeks sama terbuat dari gold.
ROLEX ini menggunakan rantai oyster yang tipis dengan sistem paku. Rolex oyster seperti ini sering dijumpai pada produksi Rolex tahun 50-60an. Karena bentuknya yang tipis, terasa nyaman saat dikenakan. Movement menggunakan automatic movement Cal.1035 yang mulai diproduksi dan digunakan di seri 6534. Jam ini juga diproduksi pada tahun yang sama 1957, tepatnya di quarter pertama. Movement cal.1035 sering disebut sebagai movement 'kupu-kupu' karena apabila dilihat dari bentuk rotor-nya menyerupai sayap kupu-kupu.
Movement 1035 ini masih menggunakan Roullete date, dimana penggunaan warna tanggal dibedakan untuk tanggal genap dan ganjil. Warna merah digunakan pada tanggal dengan angka genap, sedangkan angka ganjil menggunakan warna hitam. Cal.1035 merupakan movement terakhir dari generasi 10XX dan kemudian digantikan dengan cal.1560 pada tahun 1959.
SOLD
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar